PARE PARE –MITRAMEDIASIBER.COM-Bekerja total sudah menjadi rutinitas keseharian Drs. Amiruddin, Kepala Seksi Pembinaan SMK Cabang Dinas Pendidikan Wilayah VIII yang meliputi Parepare, Sidrap dan Barru.
Dari pagi hingga sore bahkan acapkali hingga larut malam bekerja, memberikan pelayanan. Tidak hanya kepada para tenaga guru, tenaga kependidikan, tapi juga kepada masyarakat umum.
Sebagai pegawai ASN, Amiruddin tak pernah mengeluh dengan beban tugas yang diberikan. “Kita harus bekerja ikhlas, supaya enjoy,” ujar Amiruddin enteng.
Mantan staf Bidang SMK Disdik Sulsel ini memang terbilang memiliki beban kerja luar biasa. Pasalnya, untuk saat ini Amiruddin satu-satunya pejabat eselon IV di Cabdis VIII yang menangani 2 kabupaten dan 1 kota. Bahkan kadang-kadang bertindak sebagai Kacabdis.
Karena itu, Amiruddin mengharapkan kepada pimpinan untuk bisa mengisi jabatan yang lowong. Beruntung Amiruddin memiliki staf yang gesit, termasuk 2 orang honorer.
Ada dua jabatan lowong di Cabdis Wilayah VIII ini, yaitu Kasubag Tata Usaha dan Kasi SMA..**