Hotel Makassar Mulia Gempar Temu Mayat Laki-Laki.

Makassar,mitramediasiber- Hotel Makassar Mulia digemparkan adanya mayat berjenis kelamin laki-laki dihari Jumat, 07 Juni 2019 Pukul 09.15 Wita lalu. Tempat kejadian penemuan tersebut di lantai I Kamar 101 Kecamatan Wajo Makassar. Dari temuan polisi, mayat laki-laki bernama Edi Junaedi lahir di Bogor, 15 November 1965 beralamat, Asrama Airud Blok I l/6 RT/RW 010/009 Kel. Semper Timur Kec. Cilincing Provinsi Jakarta Utara.

Kronologi kejadian adanya informasi bagian roomboy, Hj. Kartini yang menjelaskan bahwa pada hari Jumat tanggal 07 Juni 2019 masuk ke kamar korban untuk membangunkan bahwasanya ini hari akan berangkat ke Kabupaten Selayar namun pada saat dibangunkan, korban sudah tidak bernyawa alias meninggal dan langsung memanggil temannya di bagian receptionis.

Kemudian dari Receptionis, Andriani, menjelaskan bahwa saat itu dia sementara berada di ruang resepsionis di datangi roomboy, Hj. Kartini menyampaikan bahwa korban yang bermalam di Kamar 101 telah meninggal selanjutnya dia menelpon pimpinan hotel untuk melaporkan kejadian tersebut ke Kepolisian.

Sekitar pukul 10.00 Wita personil Polsek Wajo dan Personil Identifikasi Sat Reskrim Polres Pelabuhan Makassar tiba di Tempat Kejadian Perkara (TKP) dan selanjutnya melakukan olah TKP.

(tim/*)