Gubernur Sulsel Andi Sudirman, “17 Milyar Rupiah, Untuk Batas Ruas Jalan Pinrang-Toraja”

Toraja-Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan Gubernur Andi Sudirman Sulaiman terus mendorong pemerataan pembangunan secara bertahap, termasuk Kabupaten Tana Toraja, Rabu (31/5/2023).

“Insya Allah, tahun ini kita alokasikan Pagu tahun anggaran sebesar Rp 17 Miliar untuk pembangunan ruas jalan Masuppu – Batas Pinrang di Kabupaten Tana Toraja. Kita tangani bertahap,” ujar Andi Sudirman,

Melalui Dinas Bina Marga dan Bina Konstruksi Sulsel akan menangani pembangunan jalan Masuppu – Batas Pinrang di Kabupaten Tana Toraja.

Dengan perintisan jalan ini, nantinya akan membuka akses yang menghubungkan Kabupaten Pinrang dan Kabupaten Tana Toraja melalui Simbuang-Mappak.

Mengenang wilayah terisolir di Simbuang bahkan pernah dikunjungi oleh Andi Sudirman pada tahun 2019. Kala itu, dirinya masih Wakil Gubernur Sulsel.

“Kami pernah berkunjung dan berkemah di Simbuang,” katanya.

Ia pun meminta masyarakat untuk mendoakan dan mendukung kelancaran pembangunan jalan ini. Sehingga segera rampung dan dapat diakses masyarakat.

“Kita berharap, pembangunan jalan ini akan membuka akses terisolir, khususnya di Simbuang,” ungkapnya.

Pemprov Sulsel juga menangani pembangunan ruas jalan Tuppu – Pao – Pamulungan – Batas Kabupaten Tana Toraja di Kabupaten Pinrang. Perintisan ruas jalan ini, menghubungkan Pinrang-Tator melalui Simbuang dan Mappak, akhirnya.(hum/ADV/mm).